Wednesday, May 1, 2024

Ketum PSSI Erick Thohir Fokus Timnas dan Sukseskan Fifa World Cup U-20

JAKARTA – Ketua Umum PSSI Erick Thohir menegaskan fokus saat ini adalah membangun Timnas U-20 sekaligus menyukseskan perhelatan FIFA World Cup U-20 atau Piala Dunia U-20 di Indonesia pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023.

Erick Thohir yang juga mantan Bos Inter Milan menegaskan bukan urusannya untuk menyikapi tuntutan penolakan terhadap kesertaan Israel di ajang sepak bola bergengsi di dunia tersebut.

“Tugas PSSI itu sesuai dengan ini kita menyiapkan Timnas dan persiapan teknis dari kejuaraan, dan tentu masing-masing ada tupoksinya, saya sampaikan salah satunya pihak Kemenlu harus siapkan sisi politiknya,” kata Erick.

Mantan Bos Inter Milan ini mengali fokus membangun kekuatan Timnas Piala U-20. Apalagi pada saat bersamaan PSSI atau panitia penyelenggara FIFA U-20 World Cup 2023 adalah Indonesia.

Sementara itu, Menpora Zainudin Amali memastikan sudah ada pembagian tugas sesuai dengan Keppres yang sudah dikeluarkan Presiden Joko Widodo.

“Apa yang ditanyakan tadi [soal penolakan Timnas Israel] itu merupakan bagian pemerintah, di pemerintah ada tupoksinya masing-masing,” jelasnya.

Salah satu pihak yang memiliki bagian politis tersebut adalah Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) dan ia pun meyakini Kemenlu sudah bersikap soal isu tersebut.

“Ini banyak ke tugas Kemenlu, dan saya meyakini Kemenlu insyaallah menangani ini, diplomasi dan politiknya, kemenlu sudah berpengalaman, dan mampu melakukan sesuai apa yang disiapkan,” imbuhnya.

Baca Juga

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Populer